Sosialisasi Evaluasi Audit Kinerja BAWAS MA RI 2021, Bimtek, Hasil Evaluasi Pengawas Bidang, dan Aksi Perubahan "Optimalisasi Layanan Penyelesaian Perkara melalui KOPI dan PEI PA Palu
Palu - Jum'at, 16 April 2021 Pengadilan Agama Palu mengadakan rapat di Ruang Sidang Utama pada pukul 08.30 WITA, di antaranya Sosialisasi Evaluasi Audit Kinerja Penyelesaian Perkara BAWAS MA RI tahun 2021 dan Sosialiasi Bimtek, kemudian dirangkaikan dengan Ekspos Hasil Evaluasi Pengawas Bidang dan Aksi Perubahan 'Optimalisasi Layanan Penyelesaian Perkara melalui KOPI dan PEI.
Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua, Dra. Hj. Heriyah, S.H., M.H., dan Wakil Ketua, Dra. Hj. Nurlinah K, S.H., dan dihadiri oleh Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, serta seluruh aparatur Pengadilan Agama Palu. Sebelum sosialisasi dilakukan, ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Ketua dalam mengawali Bulan Ramadhan yang mulia ini. "Dalam memasuki bulan Ramadhan ini, alangkah baiknya kita melaksanakan kultum rutin PA Palu sebagai upaya untuk memberikan bimbingan, arahan, masukan, ilmu yang bermanfaat dan saran yang baik bagi kita semua", ujarnya.
Selanjutnya, rapat dimulai dengan Sosialiasi Evaluasi Audit Kinerja BAWAS MA RI tahun 2021 terkait dengan Kinerja Penyelesaian Perkara yang dilakukan selama tahun 2020. Sosialiasi tersebut dilakukan dalam rangka menindaklanjuti hasil temuan BAWAS MA RI untuk segera dapat diselesaikan oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Palu, juga merupakan langkah dalam memperbaiki kinerja seluruh aparat agar dapat lebih baik dan selalu optimal dalam melakukan pelayanan.
Selanjutnya dilakukan Sosialiasi Hasil Evaluasi Pengawas Bidang yang disampaikan oleh Wakil Ketua. Sosialisasi tersebut dilakukan untuk menindaklanjuti hasil evaluasi terhadap pengawasan yang dilakukan oleh Hakim Pengawas Bidang dengan tujuan agar pelaksanaan tugas dalam lembaga peradilan sesuai dengan rencana dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan Sosialisasi Hasil Bimtek yang dilakukan oleh Drs. H. A. Kadir, M.H. Kadir mengatakan bahwa ada hal-hal penting yang disampaikan oleh KPTA Palu berkaitan dengan kemajuan peradilan agama, khususnya wilayah se-PTA Palu. "Beliau membuat satu gagasan bahwa semua pengadilan agama yang berada di wilayah PTA Palu, harus menggunakan metode SMART (Specific, Measurable, Attainable, Relevant, dan Time-bound) untuk dapat menyelesaikan semua persoalan, yang berkaitan dengan administrasi, manajemen, dan leadership", ujarnya.
Setelah Sosialisasi Bimtek, acara dilanjutkan dengan Sosialisasi Aksi Perubahan oleh Hj. Agustina Petta Nasse, S.H., M.H.. Ia menyampaikan aksi perubahan dengan tema Optimalisasi Layanan Penyelesaian Perkara melalui KOPI dan PEI (Kontrol Pelaksanaan PBT dan Penentuan PHT). "Saya tertarik mengangkat hal ini sebagai sebuah aksi perubahan, beberapa kali saya mendapatkan adanya misscomunication antara panitera pengganti, hakim, dan jurusita mengenai instrumen PHT". Ia berharap dengan dikembangkannya aplikasi ini ada fitur notifikasi yang dapat dilakukan oleh panitera pengganti dan hakim untuk memberitahu kepada jurusita apabila ada perkara yang sudah putus untuk dapat diketahui oleh jurusita yang bersangkutan. Hal ini tentunya dalam rangka untuk percepatan penyelesaian perkara dan meningkatkan kinerja aplikasi SIPP yang digunakan oleh Pengadilan Agama Palu. (IT PA Palu)