Pengadilan Agama Palu Hadiri Apel Hari Santri Nasional 2025

Palu |Rabu, 22 Oktober 2025 – Pengadilan Agama Palu turut berpartisipasi dalam kegiatan Apel Hari Santri Nasional Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Majelis Pendidikan PB. Alkhairaat bekerja sama dengan Kementerian Agama Kota Palu. Kegiatan ini berlangsung, di Lapangan Alkhairaat Pusat Palu.
Pengadilan Agama Palu diwakili oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Palu, yang hadir bersama jajaran instansi pemerintah, tokoh agama, dan pimpinan lembaga pendidikan Islam di Kota Palu. Apel Hari Santri ini diikuti oleh seluruh siswa dan siswi Alkhairaat, serta para santri dari berbagai pondok pesantren di wilayah Kota Palu. Kegiatan berlangsung khidmat dengan penuh semangat kebangsaan dan kecintaan terhadap nilai-nilai keislaman.
Acara secara resmi dibuka oleh Ketua Umum Alkhairaat, Dr. H. S. Mohsen Alaydrus, M.M..Kehadiran perwakilan Pengadilan Agama Palu dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan terhadap peningkatan nilai-nilai keagamaan dan pendidikan karakter di tengah masyarakat, sejalan dengan visi Mahkamah Agung Republik Indonesia dalam mewujudkan peradilan yang agung dan berintegritas.. (IT, PA Palu)
